Saturday, September 14, 2013

Padmanaba Science Competition & Padmanaba Robotic Competition are BACK!






1. PADMANABA SCIENCE COMPETITION (PSC)


Kompetisi ini terbagi dalam 3 babak; Penyisihan, Semifinal dan Final. 
 
Penyisihan dan Semifinal: MINGGU, 3 NOVEMBER 2013 di SMA N 3 Yogyakarta. 

Final: MINGGU, 10 NOVEMBER 2013.

Tiap tim terdiri dari 3 orang.

1) Babak penyisihan
Peserta akan mengerjakan 100 buah soal dengan tingkat soal setara dengan Olimpiade selama 120 menit, yang terdiri atas mata pelajaran Matematika, IPA, IT, dan pengetahuan umum. Dari penyisihan ini akan diambil 9 tim terbaik untuk melaju ke sesi semi final.


2)  Babak Semifinal 
Pada sesi semifinal, peserta akan diuji kemampuan praktikalnya dengan praktikum yang akan terbagi menjadi 4 praktikum: Fisika, Kimia, Biologi, dan IT. Dalam babak ini akan diambil 3 tim terbaik untuk maju ke sesi final. 

3)  Sesi Final 
Final PSC akan dibagi menjadi tiga babak utama, yaitu : 

a) CC (Cerdas Cermat)
Cerdas Cermat akan berlangsung selama 120 menit. Terdiri atas tiga sesi soal: wajib, lemparan, dan rebutan.

b) GALILEO 
Galileo adalah babak dimana peserta menebak suat hasil percobaan dan penilaian pun didasarkan atas keakuratan, kebenaran tebakan dan alasan dari tebakan itu sendiri. Babak ini memakan waktu 120 menit.

c) OSPRO 
Dalam babak OSPRO ini, peserta diminta untuk membuktikan kebenaran sebuah teori suatu penelitian dan memberikan pendapat dari penelitian itu yang akan dituangkan dalam karya ilmiah. Karya ilmiah tersebut akan dipresentasikan oleh peserta. Penilaian didasarkan pada kebenaran percobaan, alasan, dan kesimpulan yang mereka tarik dari penelitian itu. 



2. PADMANABA ROBOTIC COMPETITION (PRC) 

SMA N 3 Yogyakarta untuk kedua kalinya mengadakan lomba robotik bagi siswa SMP, SMA, dan SMK. 
Kompetisi ini dibagi menjadi 2 babak; Penyisihan dan Final. 

Penyisihan & Final: MINGGU, 3 NOVEMBER 2013 

Tiap tim akan terdiri dari 2 orang dan 1 orang pendamping. 


1)  Babak Penyisihan 
Seluruh tim akan dibagi menjadi 8 grup. Sistem pertandingannya menggunakan sistem poin. Setiap tim mendapat 2 kali kesempatan bertanding. Satu pertandingan diberi waktu 3 menit. Poin dihitung dari perolehan waktu atau check point terakhir yang dicapai, bila berhasil mencapai finish diberikan bonus poin. Dari semua peserta diambil 16 tim untuk maju ke tahap selanjutnya. Apabila ada tim yang mendapatkan perolehan poin sama akan ditentukan peringkat yang lebih tinggi dari catatan waktu finish . Bila tak ada yang mencapai finish, akan dilihat dari pencapaian check point terjauh. Dari sesi penyisihan ini akan diambil 16 besar terbaik yang akan melaju ke sesi final.

2)   Babak Final 
Pada sesi final ini menggunakan sistem turnamen. Pemenang dari pertandingan dilihat dari tim yang mencapai finish terlebih dahulu. Apabila tidak ada tim yang mencapai finish, pemenang ditentukan dari pencapaian check point terjauh.

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------








 tingkat kegantengan ngalahin boyband.





 aduh, kalo ini mimin naksir yang tengah daaahh... (゚ ∀゚)




Ini nih, buat temen-temen SMP, SMA/SMK se DIY-Jateng yang suka main robot dan ngerasa robot nya cukup jago meliuk-liuk dalam lintasan, mimin tantang robot kamu buat balapan di lintasan! Buktikan robotmu lah yang paling tangguh! (`ヘ´)9
Jadiiiii, tunggu apalagi? Segera daftarkan diri kalian di PSC dan PRC!


  


AH! KALAU ENGGAK MAU MENYESAL DIAKHIR, MENDINGAN DAFTAR DI AWAL ! :D

No comments:

Post a Comment